Koleksi

Koleksi

Aplikasi I'rab

  • Senin, 22 Agustus 2022 - 12:56:27
  • Diakses 509 X
aplikasi-i-rab

     Penulisan buku ini disamping didasarkan pada konsep-konsep yang terdapat di dalam kitab kaidah bahasa arab, juga didasarkan pada pengalaman penulis. Dua kombinasi kebijakan ini diharapkan mampu memberikan kemudahan kepada para peserta didik dalam rangka mempelajari buku ini.

     Dalam buku ini penulis mencoba mengurai tentang tahapan-tahapan dalam berpikir yang harus dilakukan seseorang dalam memahami teks arab. Mulai dari tahapan-tahapan berfikir tentang kalimah (isim, fi'il, huruf), i'rab, jumlah, hingga tahapan berpikir tentang aplikasi i'rab melalui teks yang sederhana menuju teks yang sulit. Semua ini perlu disampingkan guna mengembangkan bagaimana logika analisa ketika bertemu dengan kalimah, i'rab, ataupun jumlah.